Pengembangan Sistem Informasi Monitoring Pemberian Reward pada Divisi Marketing PT. Kumala Kencana Cipta Berbasis Website

Authors

  • Utari Mahanani Pangestu STMIK Jakarta STI&K
  • Fitri Sjafrina STMIK Jakarta STI&K

Keywords:

Karyawan, marketing, pointreward, website, browser

Abstract

Pemberian reward kepada karyawan perusahaan merupakan salah satu hal yang cukup penting karena reward merupakan bentuk apresiasi dari perusahaan kepada karyawan dengan harapan sebagai motivasi kinerja karyawan untuk terus berkembang dalam mencapai visi dan misi perusahaan. Dalam upaya peningkatan kualitas pemberian reward pada setiap karyawan khususnya divisi marketing, maka perlu dilakukan pengembangan sistem informasi dengan cara menganalisa data karyarwan melalui metode kualitatif berdasarkan rubrik penilaian point reward karyawan yang terdiri dari tiga (3) kategori aktifitas kegiatan; 1) Webinar/Online Campaign, 2) Marketing Plan dan 3) Workshop and Demo Product dan metode waterfall untuk merancang struktur navigasi dengan model UML yang terdiri dari; activity diagram, use case diagram, class diagram, database sampai dengan pemilihan pembuatan aplikasi program PHP dan MySQL sesuai dengan kebutuhan sistem monitoring pemberian point reward. Pengujian aplikasi program yang dibuat menggunakan dengan tiga (3) browser, disesuaikan dengan perangkat telekomunikasi yang di miliki karyawan secara umum, sehingga karyawan kapan saja dapat mengakses informasi yang di perlukan tanpa hambatan. Karyawan dapat menginput aktifitas yang dilakukan sesuai kategori melalui website ini dengan memilih formlogin dan multiuserlogin yaitu; beberapa user dengan hak akses yang berbeda bisa melakukan login pada satu form. Jika berhasil melakukan login, maka karyawan tersebut akan di arahkan ke halaman dashboardnya masing-masing dan jika gagal akan kembali ke halaman menu login.

Published

2022-02-15

How to Cite

Mahanani Pangestu, U. ., & Sjafrina, F. . (2022). Pengembangan Sistem Informasi Monitoring Pemberian Reward pada Divisi Marketing PT. Kumala Kencana Cipta Berbasis Website. Jurnal SIKOMTEK, 12(1), 85–95. Retrieved from https://sikomtek.jakstik.ac.id/index.php/jurnalsikomtek/article/view/11